Bisnis Online

peluang usaha

Senin, 21 Maret 2011

BROWSER INTERNET


Browser adalah software atau alat yang digunakan untuk menjelajahi informasi di internet. Pengertian browser sesuai dengan kata  “browse” dalam bahasa inggris yang artinya melihat-lihat atau membaca-baca. Arti browser oleh dalam istilah Indonesia disebut sebagai “perambah”.
Dengan alasan pengguna Operating System Windows lebih mudah dimengerti oleh pemula dengan system operasi yang mudah, maka jenis-jenis browser yang diberikan dalam tulisan ini adalah browser yang familiar dengan OS Windows.


Browser untuk Windows
1. Chorme
http://www.google.com/chrome/intl/id/landing.html?hl=id#theme-darbotz
Chrome dirancang agar berjalan secepat mungkin: Cepat dimulai dari desktop, memuat laman web dalam sekejap, dan menjalankan aplikasi web yang rumit dengan cepat. Pelajari lebih lanjut tentang Chrome dan kecepatan.

2. Arlington Browser
http://www.arlington.com.au/akb/download.htm
Browser ini dilengkapi dengan pilihan filter dan proteksi yang baik guna melindungi sistem komputer yang kita gunakan.

3. Desktop Web Browser
http://alphaomega.xoftware.free/fr/desktopwebbrowser/Desktop%20Web%20Browser.html
Dengan desktop web browser ini, anda dapat melihat halaman web langsung dari desktop, dan juga menyimpannya sebagai wallpaper dengan Desktop Web Browser ini.

4. Flock
http://www.flock.com/
Flock ini merupakan browser sosial internasional dunia pertama yang berbasis pada firefox dengan fitur-fitur menarik untuk memberikan pengalaman berkomunitas sosial di internet sambil browsing. Flock ini sangat cocok buat anda yang suka membuka friendster, mySpace atau FaceBook dan situs-situs komunitas lain.

5. K-Meleon
http://kmeleon.sourceforge.net/
k-Meleon ini merupakan software browser open source yang mudah, cepat dan bisa anda kustomisasi karena menggunakan mesin rendering yang sama seperti firefox.
6. Opera
http://www.opera.com/download/
Browser web opera ini merupakan browser yang keren, cepat dan aman. Selain itu juga menawarkan banyak fitur seperti browser pop-up, integrasi dengan tool translasi, filter URL dan banyak lagi.

7. ShenzBrowser
http://www.shenz.com/browsershenz.html
Browser shenz ini merupakan browser alternatif Internet Explorer dengan fungsionalitas yang hampir sama seperti Internet Explorer

8. Slim Browser
http://www.flashpeak.com/
SlimBrowser ini merupakan browser berukuran kecil terbaik dengan banyak fitur seperti pop up browser, integrasi dengan toolbar, keamanan dll.

9. Swift
http://www.zimmy.ca/projects/swift/
Swift ini memiliki kemampuan seperti Flock, yaitu browser berbasis komunitas sosial dan dengan mengedepankan kemampuan untuk integrasi dengan email, chat, dan website-website sosial populer lain seperti Friendster, MySpace, FaceBook, dsb.

10. Wyzo
http://www.wyzo.com/
Wyzo ini merupakan browser yang memprioritaskan kemampuan browsernya pada pengguna yang banyak melakukan download media, seperti video, mp3, dll.

Minggu, 20 Maret 2011

Hama Lembing

Satu hal yang biasa terjadi dan berulang-ulang oleh pengusaha jasa layanan yang beroperasi pada malam hari, baik jasa layanan penyedia makanan, maupun jasa layanan lainnya, ketika setelah usai panen padi sawah di sekitar area tempat usaha kerap kali akan menerima kehadiran rombongan hewan sebesar biji semangka, berwarna hitam dengan bau yang menyengat apabila hewan itu mendapat sentuhan kita. Masyarakat menyebutnya dengan lembing.  
Hewan lembing yang kemunculannya begitu dahsyat sejak adanya penerangan lampu listrik bercahaya putih, barang kali dulu-dulunya juga banyak seperti sekarang ini, tetapi karena keberadaan lingkungan yang mendukung kehadirannya seperti saat ini, barulah terasa begitu mengganggu aktifitas pengusaha yang lebih banyak membuka usahanya di malam hari.


Begitu banyak upaya yang dilakukan oleh para pengusaha jasa layanan masyarakat untuk menghalau kehadiran rombongan lembing ini, ada yang melakukannya dengan membungkus lampu dengan kertas warna merah, warna kuning, memberikan daun dengan lumuran minyak goreng dan menyangkutkanya di sekitar lampu listrik. Ada juga yang memasangkan dahan pohon seri, dengan daunnya yang mengandung unsur minyak dan lembut.  Namun itu semua tidak mengatasi keadaan sebenarnya. Kehadiran rombongan lembing tetap memberikan ketidak nyamanan bagi semua.
Ketika saya mencoba mencari literatur tentang lembing, belum saya dapati apa yang menyusun anatomi tubuh hewan hitam pekat ini.  
Yang diketahui dengan pasti bahwa hewan ini ketika siang hari seolah-olah mati dan bergerombol membentuk kelompok-kelompok saling mengikatkan diri.
Pernah terpikir oleh saya dengan mengamati bentuk tubuhnya yang hitam mengkilat, binatang ini memiliki kandungan minyak, dan apabila dikubur dalam jumlah besar pada satu lubang tertentu  akan menghasilkan dua macam hasil produk baru, yang pertama berupa produk kompos sebagai bahan penyubur tanah dan yang kedua berupa minyak "minyak yang belum saya ketahui minyak apa itu".
Itulah yang terbersit dalam pikiran saya. Sebab ini merupakan ciptaan yang Maha Kuasa yang pada intinya dapat dimanfaatkan untuk kehidupan manusia, dan saat ini belum terbuka ke arah tersebut.
Semoga lembing yang hitam pekat dapat termanfaatkan menuju ke kemajuan teknologi dan informasi. 

Lembing oh....... lembing
Kepinding oh........... kepinding..................... 



Jumat, 18 Maret 2011

SITUS-SITUS DI INTERNET

Berikut ini beberapa jenis situs web yang dikelompokkan sesuai tujuannya:
1.   SITUS SEBAGAI SARANA PEMASARAN PRODUK.
Sebuah situs web yang dibuat dengan tujuan untuk mempromosikan dan memasarkan produk atau jasa layanan suatu perusahaan. Berisi tentang profil perusahaan dan produk-produknya.

2.   INFORMASI KATALOG
Sebuah situs web yang digunakan  sebagai katalog elektronik yang menampilkan produk-produk yang dijual oleh perusahaan. Dengan menggunakan situs web, apalagi jika produk yang tersedia sangat banyak, dalam hal penyesuaian dan ketersediaan produk dapat dilakukan dengan mudah dan efisien, dan lebih ekonomis.

3.   BISNIS E-COMMERCE
E-Commerce merupakan suatu kumpulan yang dinamis antara teknologi, aplikasi, dan proses bisnis yang menghubungkan perusahaan, konsumen dan komunitas tertentu melalui transaksi elektronik. Di sini perdagangan barang, pelayanan, dan informasi yang dilakukan secara elektronik.

4.  PEMBELAJARAN JARAK JAUH / E-LEARNING
E-Learning sebagai sembarang pegajaran dan pembelajaran yang menggunakan rangkaian elektronik (LAN, WAN, atau Internet) untuk menyampaikan isi pembelajaran, interaksi, atau bimbingan. Ada pula yang menafsirkan e-learning sebagai bentuk pendidikan jarak jauh yang dilakukan melalui internet.

5.  KOMUNITAS
Sebuah situs web yang dibuat dengan tujuan untuk memungkinkan pengunjung berkomunikasi secara bersamaan. Pengunjung bisa berbagi pengalaman, cerita, ide dan lainnya, bisa juga mencari dan menambah teman, atau untuk membuat suatu perkumpulan baru.

6.  PORTAL
Portal adalah aplikasi berbasis web yang menyediakan akses suatu titik tunggal dari informasi online terdistribusi, seperti dokumen yang didapat melalui pencarian, kanal berita, dan link ke situs khusus.

7.  PERSONAL
Situs personal merupakan situs yang memiliki tujuan untuk mempromosikan atau menginformasikan tentang seseorang, biasanya berisi tentang biodata, portofolio, prestasi, atau sebagai diary yang menceritakan kehidupan sehari-hari yang di-publish agar orang lain dapat mengetahui dan mengenal tentangnya.